Perkenalkan Tugas Polantas Sejak Dini, Satlantas Polresta Mataram Sosialisasi Siwa TK

    Perkenalkan Tugas Polantas Sejak Dini, Satlantas Polresta Mataram Sosialisasi Siwa TK
    TK Pembina Cakranegara saat Berkunjung ke Satu Lantas Polresta Mataram, (305/2024)

    Mataram NTB - Satuan Lalu Lintas Polresta Mataram Polda NTB menerima kunjungan anak-anak TK Pembina Cakranegara, Selasa (30/04/2024).

    Dalam kunjungan tersebut disambut oleh personel  Sat Lantas sebagai Program Polisi Sahabat Anak guna memberikan edukasi dan memperkenalkan rambu lalu lintas sejak dini bertempat di Gedung Wira Pratama Polresta Mataram. 

    Pada kesempatan tersebut personil Sat Lantas Polresta Mataram dipimpin oleh Kanit Kamseltibcar Lantas Ipda Arman Koko beserta personel Unit Kamseltibcar Lantas memperkenalkan rambu-rambu lalu lintas berikut kendaraan yang selama ini digunakan dalam berpatroli.

    Salah satu guru pendamping mengatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan salah satu bentuk perkenalan usia dini  dalam memperkenalkan profesi Polri kepada anak-anak khususnya Polisi Lalu Lintas.

    “Dengan adanya kunjungan ini, anak-anak kami jadi lebih mengenal profesi Polri, ” kata Ibu Kepala Sekolah TK Pembina 3 Cakranegara Hamayu Rohani, S.Pd

    Dalam kesempatan tersebut, anak-anak TK Cakranegara diberi kesempatan untuk menaiki kendaraan yang digunakan oleh Petugas Sat Lantas dalam melaksanakan patroli serta pelayanan lainnya kepada masyarakat.

    Anak-anak tampak antusias dan senang bisa naik kendaraan Polri. Mereka juga berfoto bersama dengan petugas Sat Lantas.

    Kasat Lantas Kompol Bowo Tri Handoko SE SIK dalam kesempatannya juga mengatakan bahwa kunjungan tersebut program rutin Polisi Sahabat Anak diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta dan bangga terhadap profesi Polri di kalangan anak-anak sejak dini. 

    Selain itu, kunjungan tersebut juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran anak-anak untuk tertib berlalu lintas. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Nobar Polresta Mataram Dibanjari Ribuan...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Ampenan Berikan Pengamanan Bhakti...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami